Hari Jumat adalah hari istimewa, hari raya umat Islam. Ini adalah hari yang mulia di mana amal kebaikan memiliki nilai berlipat. Bahkan doa pun akan mudah dikabulkan. Itulah hari Jumat, di mana semua laki-laki baligh dan berakal pun memiliki kewajiban untuk menunaikan shalat Jumat. Shalat ini istimewa karena hanya dilakukan setiap hari Jumat. Nah, pada saat kita melaksanakan shalat jumat, ada 7 larangan saat shalat Jumat yang harus kita hindari. Apa saja?
7 Larangan Saat Shalat Jumat
Berikut ini daftarnya;
1)-Datang terlambat ke masjid
Kata Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam: “Pada hari Jumat para malaikat duduk di pintu-pintu masjid, bersama mereka lembaran-lembaran catatan. Mereka mencatat (orang-orang yang datang shalat), apabila imam telah keluar (untuk memberi khutbah), maka lembaran-lembaran itu ditutup.” (Hadits Hasan, Ahmad:21756, dinilai Hasan oleh al-Albani)
2)-Membaca Al-Quran dengan Suara Tinggi.
Kata Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam: “Ketahuilah sesungguhnya kalian semua bermunajat kepada Tuhan. Oleh karena itu, janganlah sebahagian kalian mengganggu sebahagian yang lainnya, dan janganlah sebahagian mengangkat suara atas yang lainnya dalam membaca al-Quran”, atau baginda berkata “di dalam solat.” (Shahih, Abu Daud:1332, dishahihkah oleh Ibn Abdil Barr dan al-Albani)
3)-Bermain Tasbih atau Lainnya Saat Khutbah Berlangsung
Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Barangsiapa memegang batu kerikil [ketika khutbah], maka dia telah berbuat hal yang sia-sia.” (Shahih, Muslim:857)
4)-Sibuk dengan Dunia Saat Adzan Berkumandang.
Firman Allah subhanahu wa ta’ala : “Wahai orang-orang Yang beriman! apabila diserukan adzan untuk mengerjakan sembahyang pada hari Jumat, maka segeralah kamu pergi (ke masjid) untuk mengingati Allah dan tinggalkanlah berjual-beli (pada saat itu); Yang demikian adalah baik bagi kamu, jika kamu mengetahui ” (Surah al-Jumuah:9)
5)-Bercakap Saat Khutbah
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Jika engkau berkata kepada teman engkau “Diam” pada hari Jumat dan imam sedang berkhutbah, maka engkau telah membuat sesuatu yang sia-sia.” (Sahih,al-Bukhari:934, Muslim:851)
6)- Bersandar Ke Dinding dan Tidak Menghadap Khatib.
Kata Ibnu Mas’ud r.a: “Jika Rasulullah SAW sudah berdiri tegak di atas mimbar, maka kami menghadapkan wajah kami ke arah beliau.” (Hasan, at-Tirmidzi:509, dishahihkan oleh al-Albani)
7)-Duduk dengan Memeluk Lutut Ketika Khatib Berkhotbah
“Sahl bin Mu’adz bin Anas mengatakan bahwa Rasulullah melarang Al Habwah (duduk sambil memegang lutut) pada saat sholat Jumat ketika imam sedang berkhutbah.” (Hasan. HR. Abu Dawud, Tirmidzi)
Latihan Fokus dan Khusyu’ dengan Bioenergi
Untuk bisa melaksanakan shalat dengan khusyu’ memang membutuhkan latihan pikiran. Anda perlu membersihkan dan menjernihkan pikiran terlebih dahulu. Sehingga Anda mudah fokus dan tidak mudah terganggu. Fokus atau khusyu dalam beribadah sangat penting. Anda bisa mencoba dengan latihan pikiran Bioenergi yang akan membantu Anda untuk membersihkan pikiran dan hati dari energi negatif.
Dengan demikian, pikiran pun seperti di restart atau diulang kembali. Anda pun akan menjadi lebih bersih, tenang, dan tentram. Cobalah ikuti berbagai pelatihan Bioenergi yang akan membantu kualitas hidup Anda semakin membaik.
Artikel yang bisa Anda baca selanjutnya:
- 8 Perintah Saat Hari Jumat; Sebaiknya Kita Lakukan
- Penyebab Permasalahan Hidup Tak Kunjung Selesai
- Latihan Pikiran dengan Bioenergi