Puasa Senin dan Kamis adalah jenis puasa sunnah. Puasa ini dianjurkan untuk mendapatkan pahala yang besar. Tentu saja, selain untuk mendapatkan pahala, puasa juga memberikan efek positif dalam hal kesehatan. Ya, sudah ada banyak bukti bahwa puasa itu sangat menyehatkan.
Puasa Senin dan Kamis
Banyak orang beranggapan bahwa puasa berarti kelaparan. Anggapan itu tidak benar. Kelaparan adalah periode yang tidak terkendali tanpa makanan. Sedangkan puasa bersifat sukarela dan terkontrol. Puasa diawali dengan niat dan sahur terlebih dahulu. Sehingga ini jelas berbeda dengan kelaparan.
Lalu, bagaimana dengan niat puasa ini? Silahkan simak di bawah ini;
Niat Puasa Senin – Kamis
نويت صوم يوم الاثنين سنة لله تعالى
” NAWAITU SAUMA YAUMUL ISNAIN SUNNATAN LILLAHI TA’ALA
Artinya :
“ Saya niat puasa hari Senin, Sunnah karena Allah ta’ala.”
نويت صوم يوم الخميس سنة لله تعالى
NAWAITU SAUMA YAUMUL KHOMIS SUNNATAN LILLAHI TA’ALA
Artinya :
“ Saya niat puasa hari Kamis, sunnah karena Allah ta’ala.”
Meningkatkan Rasa Spiritual
Ketika kita menjalani puasa Senin dan Kamis, jelas ini akan meningkatkan keimanan, keyakinan dan juga rasa spiritual kita. Tentu, hal ini karena kita melakasanakannya atas dasar iman dan cinta kepada Rasulullah Muhammad SAW. Kecintaan itu dibuktikan secara konkret dengan mengamalkan apa yang menjadi sunnah beliau. Salah satunya adalah puasa di hari Senin dan Kamis.
Saat kita berpuasa, maka banyak hal baik dan positif bisa terjadi. Anda pun akan dilindungi dari berbagai macam energi negatif. Sebaliknya, karena Anda sudah mengucapkan niat untuk berpuasa, maka hal-hal baik atau energi positif akan berada di sekitar Anda. Misalnya, ketika Anda hendak marah, di mana itu adalah pengaruh dari energi negatif, maka dengan cepat Anda akan menyadarinya. Anda ingat bahwa sedang berpuasa, oleh sebab itu marah adalah perbuatan sia-sia.
Dengan cara inilah, Anda akan terlindungi dari berbagai hal yang dipengaruhi oleh energi negatif. Ini pula bagaimana cara Anda menjaga diri, menjaga keimanan dan juga energi positif yang ada di dalam diri Anda. Cobalah untuk memurnikan niat dan menjalan puasa sebagaimana seharusnya.
Artikel menarik lainnya yang sebaiknya Anda baca:
- 101 Solusi Masalah: Kesehatan, Keluarga, Bisnis, DLL – Syaiful Maghsri
- Luka Dalam Kehidupan Orang Sukses
- 10 Cara Mengatasi Masalah Dalam Hidup